Kegiatan pembangunan Musholla Taman Surga Thoriqotul Falah bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan fasilitas ibadah yang lebih layak bagi masyarakat di lingkungan Kampung Ciranca. Musholla itu sendiri awal mula dibangun pada tahun 2004 dan belum pernah direnovasi.
Musholla awalnya dibangun menggunakan bahan uatama dari bambu dan kayu, kondisinya sudah lapuk dan tidak layak untuk digunakan, itulah yang menjadi alasan utama MTXL Axiata bersama dengan Yayasan Masjid Nusantara melakukan pembangunan ulang musholla ini mulai awal Juli 2024 menggunakan dana wakaf.
Sementara itu, kegiatan pembangunan fasilitas air bersih di Musholla Al Muhajirin bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat di Desa Bojong Menteng. Pembangunan fasilitas air bersih ini mulai dilaksanakan pada akhir Mei 2024 dan rampung pada akhir Juni 2024.
Hingga diresmikannya fasilitas air bersih ini, sebanyak kurang lebih 50 kepala keluarga atau setidaknya ada sekitar 200 jiwa sudah dapat menggunakan fasilitas air bersih ini, baik untuk kebutuhan beribadah maupun untuk kebutuhan hidup sehari-hari.
Zakat, infaq, dan wakaf sebagai salah satu program rutin MTXL Axiata menjadi sarana karyawan XL Axiata untuk ikut membantu mengatasi problem sosial masyarakat di area layanan XL Axiata, termasuk untuk membangun masjid dan sarana air bersih.
Dalam kesempatan yang sama, MTXL Axiata juga menyalurkan donasi untuk anak yatim piatu. MTXL Axiata berupaya terus sebar kebaikan untuk menjalin silaturahmi dengan kelompok masyarakat berbagai kalangan dan berbagai daerah.**
Discussion about this post