TELKOMSEL dan Bank Syariah Indonesia (BSI) melakukan kerjasama menghadirkan kemudahan akses Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah, melalui platform digital DigiPOS dan 99% Usahaku dari Telkomsel, guna mendukung pertumbuhan Reseller dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Tanah Air.

Penyerahan bantuan KUR kepada Mitra Reseller senilai Rp 500 juta dilakukan dalam rangkaian acara Safari Ramadan dan buka puasa bersama panti asuhan di Pontianak, Sabtu  23 April 2022 di Hotel Mercure. Ini merupakan mitra pertama yang mendapatkan penyaluran bantuan KUR melalui program 99% Usahaku di wilayah Kalimantan

Turut hadir dalam acara tersebut, General Manager Sales and Digitalization Management Area Pamasuka Basuki Ebtayani dan General Manager Consumer Sales Region Kalimantan Muharlis.
Dalam kesempatan tersebut General Manager Sales and Digitalization Management Area Pamasuka Basuki Ebtayani mengatakan, guna menguatkan dukungan terhadap Mitra Reseller dan UMKM dalam pemanfaatan akses digital terhadap permodalan, Telkomsel memberikan bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR).
“Komitmen Telkomsel sebagai leading digital company dalam menghadirkan solusi digital seperti DigiPOS Aja! dan 99% Usahaku diharapkan dapat meningkatkan produktivitas, dan mempermudah aktivitas bisnis Mitra Reseller dan Pelanggan,” tutur Basuki.
Discussion about this post