FESTIVAL Tok Aim merupakan satu perhelatan festival kebudayaan yang dirancang sebagai ruang tanpa sekat, berupaya mendekatkan kreator dan produk kreatifnya dengan masyarakat sebagai penikmat dan penggunanya.
Upaya membangun ekosistem kebudayaan yang dimulai dari pelibatan masyarakat di akar rumput. Festival ini digagas oleh komunitas rumah kreatif Tok Aim dan para pewaris serta didukung dalam hal tata kelolanya oleh Agustina Rochyanti panel ahli dari platform Indonesiana Kemendikbud. Acara akan dikemas dalam bentuk pesta rakyat dengan menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi. Festival akan diselenggarakan di Rumah Kreatif Tok Aim pada 27 Februari 2022 di jalan Madura no. 151/34 Kota Baru Pontianak.
Saat ini, Rumah Kreatif Tok Aim telah memiliki sarana yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatankegiatan kebudayaan, tempat berkumpulnya komunitas dan telah beberapa kali menjadi tempat kegiatan penyelenggaraan pementasan, diskusi, berlatih dan lain-lain.
Rumah Tok Aim, dalam sejarahnya sejak didirikan tahun 1960 an, memang telah dijadikan tempat singgah bagi pelajar dan mahasiswa untuk menuntut ilmu dan bertukar pengetahuan tentang budaya dan kreativitas. Saat ini, pewarisnya ingin memanfaatkan Rumah Tok Aim menjadi Rumah Kreatif. Tok Aim atau H.A Rahim pemilik dari Rumah Kreatif Tok Aim adalah seorang panutan, pendidik yang seluruh hidup dan asetnya didedikasikan untuk dunia pendidikan dan masyarakat.
Tok Aim senantiasa mengajarkan kepada anak didiknya agar mempunyai kepedulian terhadap nilai-nilai kebudayaan, menjunjung tinggi nilai luhur budaya adalah kunci utama manusia bermartabat.
Discussion about this post