Pemerintah Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat menggelar kegiatan Pembekalan Menjelang Purna Tugas ASN Tahun 2026-2027, Kamis, 17 Juli 2025 di Aula Utama Kantor Bupati Ketapang. Kegiatan ini merupakan hasil sinergi strategis antara Pemkab Ketapang, Bank Kalbar, PT Taspen (Persero) Cabang Pontianak, dan PT Jamkrida Kalbar, dengan tujuan untuk mempersiapkan ASN yang akan memasuki masa purna bhakti agar tetap sehat, mandiri, dan produktif.
Sebanyak 158 ASN yang akan pensiun pada tahun 2027 hadir sebagai peserta. Mereka dibekali wawasan finansial, kesehatan, serta motivasi untuk tetap berkarya di masa pensiun.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Eduar Hernadi, Wakil Pemimpin Cabang Bank Kalbar Ketapang. Dalam pesannya, ia menekankan bahwa masa pensiun merupakan fase baru untuk tetap mengabdi kepada lingkungan dan masyarakat.
“Masa pensiun bukan merupakan akhir dari bakti Bapak/Ibu, namun merupakan sebuah titik awal. Bank Kalbar siap mendampingi dalam perencanaan keuangan, investasi, maupun pembiayaan produktif dan konsumtif,” ujar Eduar.
Kepala BKPSDM Kabupaten Ketapang, Drs. Sugiarto, M.A.P, yang membuka kegiatan ini menegaskan pentingnya persiapan sejak dini sebelum masa pensiun tiba.
“Rata-rata ASN yang pensiun setiap tahun di Ketapang mencapai 200–300 orang. Maka, penting bagi ASN untuk menyiapkan tabungan, modal usaha, atau alternatif usaha lainnya sebelum masa purna tugas,” katanya.
Kegiatan juga menghadirkan perwakilan PT Taspen (Persero), yakni Khairurrizka M., Services & Membership Section Head. Ia memaparkan hak dan kewajiban peserta Taspen, serta memperkenalkan Aplikasi Andal by Taspen yang memudahkan proses autentikasi dan layanan digital untuk pensiunan.
“Aplikasi Andal adalah jawaban atas kebutuhan layanan digital pensiunan yang praktis dan aman. Kami mendorong semua peserta Taspen memanfaatkannya sejak awal,” jelas Khairurrizka.
Discussion about this post