“Semakin meningkatnya perekonomian di Kalimantan Barat tentunya berimbas pada peningkatan kebutuhan listrik masyarakat, khususnya disektor bisnis dan dunia usaha. Kenaikan kebutuhan listrik masyarakat sebesar 33,57 persen ini sebagai indikator semakin meningkatnya perekonomian di Kalimantan Barat,” ujar Soffin.
Lebih lanjut Soffin menegaskan bahwa pihaknya terus berkomitmen untuk mendapatkan kualitas pelayanan kelistrikan, mulai dari hulu hingga ke hilir. Menghadirkan listrik yang andal dengan kualitas terbaik. Ia juga berharap partisipasi masyarakat dalam menjaga keandalan pasokan listrik, peduli terhadap keselamatan ketenagalistrikan dilingkungan masing-masing.
“Kami berharap, listrik menjadi bagian penting dalam upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat, sekaligus menjadi pendorong utama meningkatkan ekonomi masyarakat di Kalimantan Barat,” kata Soffin.**
Editor : Yuli.S
Discussion about this post