Dalam pernyataannya di laman resmi tersebut, klub menyatakan terima kasih atas kontribusi Ronaldo yang luar biasa selama dua periode di Old Trafford, mencetak 145 gol dalam 346 penampilan, dan berharap dia dan keluarganya dalam keadaan baik di masa depan.
Keputusan MU berpisah dengan Ronaldo dilakukanĀ setelah wawancara pemilik lima gelar Ballon d’Or itu dengan Piers Morgan. Dalam wawancara tersebut, Ronaldo membuka dapur klub, termasuk soal hubungannya yang tidak harmonis dengan pelatih Man Utd, Erik Ten Hag.
Perjalanan Ronaldo di MU pun berakhir. Selama dua periode berseragam Setan merah, Ronaldo sudah berkontribusi mencetak 145 gol dalam 346 pertandingan di semua ajang.**
Discussion about this post